MAJALAH ICT – Jakarta. Anas Urbaningrum resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi. Dalam ‘sambutan’ penahanannya, Anas pun menyebut sejumlah pihak yang dinilai telah ‘berjasa’ membuat dirinya harus mendekam di Rutan Kelas 1 Jakarta Timur Cabang KPK, di Guntur. Dan salah satu yang secara khusus mendapat ucapan terima kasih atas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Diucapkan terima kasih, SBY tidak mau kalah langkah. Lewat akun microblogging miliknya, SBY pun menuliskan pesan agar pemberantasan korupsi harus berlanjut. "Pemberantasan korupsi harus berlanjut. Serius tanpa pandang bulu. Indonesia harus makin bersih," tulis SBY yang juga menyertakan gambar mengenai pemberantasan korupsi.
Meskipun tidak dituliskan *SBY* sebagai pertanda kicauan ditulis langsung oleh SBY, namun dari gambar yang diungkap tertulis jelas bahwa tweet ditulis Susilo Bambang Yudhoyono.