MAJALAH ICT – Jakarta. Apple dikabarkan akan membeli atau mengakuisi perusahaan produsen perangkat audio ternama yang memproduksi earphone dan headphone, Beats Audio. Kedua perusahaan tersebut saat ini sedang dalam tahap negosiasi. Dana yang ditawarkan oleh Apple untuk membeli Beats Audio sebesar 3,2 miliar dolar AS.
Menurut berita yang dilansir dari New York Times, akuisisi ini akan menjadi akuisi terbesar dan pertama bagi Apple. Jika negosiasi akuisisi berjalan dengan lancar, pembelian terhadap Beats Audio akan diumumkan pekan depan oleh Apple.
Selain tertarik akan perangkat audio, dikabarkan bahwa Apple juga sangat berhasrat memiliki layanan musik streaming terbarunya Beats yang sempat diperkenalkan pada Januari lalu. Meski saat ini Apple memiliki layanan streaming musik sendiri bernama iTunes Radio, layanan musik streaming dari Beats dapat menjadi pelengkap, terutama dalam menghadapi persaingan dengan Spotify dan Pandora yang menyajikan layanan musik streaming yang serupa.
Sebagaimana diektahui, Beats Audio pertama kali didirikan oleh rapper Dr Dre dan Jimmy Lovine yang merupakan seorang produser musik. Di awal membangun perusahaan, investasi pada perusahaan ini sebesar 500 juta dolar AS dari Carlyle Group. Adapun nilai Beats Audio diperkirakan saat ini mencapai 1 miliar dolar AS.