Search
Sabtu 22 Maret 2025
  • :
  • :

Apple Berhasil Jual 51 Juta iPhone dan 26 Juta iPad

MAJALAH ICT – Jakarta. Apple mengumumkan bahwa hingga tahun fiskal Q1 2014 ini perseroan berhasil mengumpulkan pendapatan sebesar 56,6 miliar dolar AS, dengan keuntungan mencapai 13,1 miliar dolar AS. Keberhasilan lainnya, Apple berhasil menjual 51 juta iPhone dan 26 juta iPad. Angka ini memecahkan rekor penjualan kuartalan yang pernah ada.

Menurut Tim Cook, CEO Apple, pihaknya merasa senang dengan rekor ini. "Kami sangat gembira dengan rekor penjualan iPhone dan iPad. Ini menunjukkan performansi yang kuat dari produk Mac dan melanjutkan pertumbuhan itune, software dan layanan," sambutnya Cook. 

Ditambahkan Cook, Apple sangat puas dengan pencapaian, loyalitas pengguna dan akan terus berinvestasi di masa depan untuk membuat pengalaman dan layanan pengguna akan produk Mac makin baik.