Search
Rabu 19 Februari 2025
  • :
  • :

BlackBerry Tegaskan 100 Persen Komitmennya Hadirkan BBM Lintas Platform

MAJALAH ICT – Jakarta. Rencana BlackBerry membuka aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) sehingga bisa digunakan untuk Android dan iOS memang masih belum jelas sampai kapan penundaannya. Namun begitu, BlackBerry menyatakan 100% persen komitmennya untuk menghadirkan BBM Lintas platform.

Demikian perkembangan informasi mengenai BBM yang didapat dari akun Twitter @BBM. "Still 100% committed to bringing #BBM to Android and iPhone. Sign up at BBM.com  to know when #BBM4All (tetap berkomitmen 100% untuk membawa #BBM ke Android dan iPhone. Daftar di BBM.com untuk mengetahui kapan #BBM4All)," tulis akun BBM ini.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, Andrew Bocking, Head of BBM di BlackBerry mengatakan, timnya sekarang masih melakukan penyesuaian dengan memblok semua pengguna BBM untuk Android yang memang belum secara resmi dikeluarkan BlackBerry, sampai aplikasi resmi BBM diluncurkan. "Kami juga ingin memastikan sistem mampu menangani hal ini jika skenario seperti itu muncul di kemudian hari. Kelihatannya masalah kecil, namun ternyata tidak. Ini akan makan waktu dan saya tidak dapat mengantisipasi bahwa aplikasi ini akan diluncurkan minggu ini," kata Andrew. 

Hadirnya 1,1 juta pengguna BlackBerry yang menggunakan aplikasi tak resmi BBM untuk Android membuat BlackBerry memutuskan untuk menghentikan sementara proses pembukaan aplikasi BlackBerry. Dan BlackBerry mengharap agar pencinta BBM bersabar sampai BlackBerry mengumumkan dan menyediakan aplikasi resminya.