MAJALAH ICT – Jakarta. "A picture worths a thousand words” – “Sebuah foto mengandung pesan seribu kata.” Pepatah ini merupakan salah satu faktor yang mendasari konsistensi Canon dalam mengembangkan teknologi dan produk pencitraan digital secara terus menerus dan berperan aktif dalam memajukan dunia fotografi di dunia termasuk di Indonesia.
Di penghujung tahun ini, Canon melalui PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digitalnya di Indonesia bekerja sama dengan National Geographic Channel mengadakan kontes foto berskala regional dengan tajuk Explore to Inspire. Kontes foto ini terbuka bagi para pecinta fotografi yang sudah berusia 18 tahun ke atas dan berdomisili di kawasan Asia, seperti Singapura, Indonesia, Bangladesh, Brunei, Kamboja, Malaysia, Maladewa, Myanmar, Nepal, Pakistan, Sri Lanka, Thailand dan Vietnam.
Untuk mengikuti kontes foto yang berlangsung hingga tanggal 30 November 2013 ini caranya sangat mudah. Cukup kirimkan hasil foto terbaik Anda yang menampilkan semangat untuk menjelajah dan cantumkan alasan yang menginspirasi Anda untuk melakukan penjelajahan tersebut. Pengiriman karya foto bisa langsung dilakukan melalui situs http://exploretoinspire.com/
Juara pertama kontes foto ini akan membawa pulang kamera DSLR Canon EOS 5D Mark III sekaligus tiket untuk mengikuti workshop fotografi yang dipandu oleh fotografer profesional National Geographic di San Fransisco, Amerika Serikat selama empat hari. Sedangkan juara kedua akan mendapatkan kamera DSLR Canon EOS 6D, dan juara ketiga berhak membawa pulang kamera DSLR Canon EOS 70D. Selain itu, foto-foto hasil karya para juara pertama hingga ketiga akan dimuat di majalah National Geographic edisi Asia pada bulan Maret 2014.
"Dunia ini tidak hanya menantang untuk dijelajahi tetapi juga bisa menjadi sumber inspirasi yang melimpah. Inilah yang melatarbelakangi tema kontes foto ‘Explore to Inspire.’ Canon dan National Geographic sama-sama memiliki semangat untuk menyebarluaskan dan mengabadikan budaya serta alam bumi ini secara visual melalui fotografi,” ujar Merry Harun, Direktur Divisi Canon, PT. Datascrip.
Sebagai bagian perayaan hari jadi National Geographic Channel ke 125 tahun, Canon turut mendukung pergelaran koleksi 100 foto ikonis sepanjang sejarah National Geographic dari seluruh dunia. Pameran akan berlangsung di Mal Gandaria City, Jakarta Selatan pada tanggal 18 – 24 November 2013 mendatang.