Search
Selasa 17 Juni 2025
  • :
  • :

Download LINE Berhadiah Honda Scoopy

MAJALAH ICT – Jakarta. Persaingan dalam hal pemasaran aplikasi instant messaging makin ketat. Selain menampilkan artis-artis terkenal di Indonesia dan juga K-Pop, persaingan akan makin seru setelah LINE menawarkan hadiah bagi yang men-download aplikasi mereka.

Hingga 2 Agustus mendatang, LINE menawarkan hadiah 100 Honda Scoopy gratis hanya dengan download LINE. Selama 100 hari, LINE akan membagi-bagikan selain 100 Honda Scoopy, juga 1 Honda Brio.

Untuk mengikuti kompetisi ini, hanya dengan download LINE sudah bisa langsung ikutan. Setiap hari LINE akan membagikan 1 Honda Scoopy untuk pen-download yang dalam sehari memiliki teman paling banyak. Jika dalam 100 hari pengguna LINE berhasil mendapatkan teman terbanyak, maka hadiah Honda Brio akan dapat dimiliki.

Bagi para pengguna Android dan Blackberry, ada juga memiliki kesempatan untuk mendapatkan 10 ribu boneka dan stiker lucu gratis dari LINE. Caranya, kumpulkan stempel dengan mengajak sebanyak mungkin teman untuk ikutan pakai LINE. Jangan lupa ingatkan untuk menyebutkan ID LINE kita. Jika berhasil mengumpulkan 25 stempel, maka akan ada kesempatan untuk mendapatkan boneka Cony, Brown dan Moon.

Sebelumnya diinformasikan, tak mau kalah dengan Kakao Talk, yang menggaet Sherina dan Big Bang, LINE gaet bintang K-Pop Korea lainnya dari Super Junior, Siwon. Siwon membintangi iklan televisi terbaru LINE yang mulai diluncurkan April lalu.

Disutradarai oleh John Park, pemenang penghargaan Cannes Lion, kampanye iklan ini menampilkan sepasang muda-mudi yang mengatasi keterpisahan secara fisik dengan menggunakan stiker virtual LINE yang menyenangkan dan ekspresif untuk saling berbagi perasaan dalam keseharian mereka.

Sebagai wajah terbaru dari LINE, Siwon Super Junior yang merupakan bagian dari sensasi K-Pop, secara jelas memperlihatkan bagaimana LINE dapat menjadi medium komunikasi yang sangat baik menghubungkan keluarga dan teman-teman tersayang. Siwon dan rekan aktingnya, Patricia, memerankan sepasang kekasih yang meskipun secara fisik terpisahkan oleh jarak, namun tetap bertambah dekat berkat platform sosial digital: LINE.

"Saya memikirkan keluarga saya setiap waktu karena saya jarang bertemu mereka. Dengan menggunakan stiker LINE seperti Brown membuat saya bisa menyampaikan betapa saya mencintai dan merindukan mereka,” ujar Siwon. “Menurut saya, LINE merupakan sarana komunikasi yang sangat bagus, yang membuat hubungan antara kamu dengan keluarga dan teman-teman menjadi lebih erat. Sekarang saya tidak dapat membayangkan hidup tanpa LINE,” katanya.

Sebagaimana diketahui, LINE, besutan perusahaan internet terdepan di Korea NHN corporation, serius menggarap pasar Indonesia untuk aplikasi mobile messenger. Bahkan LINE menggaet artis muda yang dikenal lewat Film "Perahu Kertas", Maudy Ayunda. 

Iklan TV berjudul "LINE-Love Story" sudah aktif dikampanyekan mulai Maret dan khusus dibuat untuk pasar Indonesia. Pada iklan ini digambarkan, betapa para pengguna LINE dapat dengan mudah saling berbagi dan mengekspresikan perasaan menggunakan stiker, yang merupakan salah satu fitur LINE yang paling disukai. Dalam iklan TVnya, Maudy dengan pas memerankan seorang gadis yang ingin menarik hati seorang pria.

Maudy Ayunda, yang juga diangkat LINE sebagai LINE Official Exclusive Talent, mengatakan bahwa dirinya senang ditunjuka sebagai wajah untuk LINE. "Saya baru menggunakan LINE selama lima bulan dan saya sudah tidak dapat membayangkan hidup saya tanpa LINE. Memainkan permainan LINE dan menggunakan stiker benar-benar luar biasa. Saya sangat yakin dalam waktu dekat, LINE akan menjadi sebuah ikon budaya di antara para remaja di Indonesia,” kata Maudy berpromosi.

Selain Maudy, LINE juga telah membuka 4 akun resmi bagi beberapa artis terkenal Indonesia lainnya seperti Noah, Nidji, Afgan Syahreza dan Bunga Citra Lestari. Bagi penggemar artis-artis tersebut yang menggunakan LINE dapat berinteraksi secara langsung dan mendapat informasi dari para selebriti ini.

Sebagaimana diketahui, LINE adalah aplikasi ponsel pintar yang memungkinkan para penggunanya untuk menikmati fasilitas telepon gratis dan saling bertukar pesan satu dengan lainnya baik secara nasional maupun internasional, tanpa hambatan jaringan operator penyedia layanan yang digunakan.

Diluncurkan pada Juni 2011 oleh NHN, LINE telah memiliki 110 juta pengguna di seluruh dunia. LINE juga telah menempati peringkat pertama di 41 negara untuk kategori aplikasi gratis, termasuk Jepang, Singapura, Hong Kong, Taiwan, Thailand, Malaysia, Makau, Saudi Arabia, Kuwait, Bahrain, Uni Emirat Arab, Qatar, Yordania, Israel, Swiss, Turki, Ukraina, Kamboja, Kazakhstan, Rusia, Belarusia dan Latvia. 

LINE memiliki berbagai fitur unik seperti ‘layanan terjemahan instan’, ‘Akun Resmi’ yang membuat para pengguna untuk dapat berinteraksi dengan para figur publik, ‘Timeline and Home’ untuk berbagi update terbaru dengan teman-teman, ‘ Shake it’, sebuah cara menarik untuk bertukar identitas dan ‘Emoji/Stickers/Emoticons.