Search
Senin 10 Februari 2025
  • :
  • :

Gaji Lebih Murah, Samsung Pindahkan Pabrik ke Viet Nam

MAJALAH ICT – Jakarta. Agar mendapat pendapatan lebih dan ongkos produksi lebih murah, Samsung dikabarkan akan memindahkan pabriknya yang berlokasi di China ke Vietnam. Pertimbangan utamanya adalah karena gaji tenaga kerja di China mahal. 

Seperti dilansir dari Phone Arena, untuk membayar gaji seorang karyawannya, Samsung harus mengeluarkan uang sebesar 400 dolar AS atau sekitar Rp. 4 juta hingga 800 dolar AS atau sekitar Rp. 8 jutaan per bulannya.

Angka itu, belum termasuk tambahan berupa lembur. Angka itu, bagi Samsung terlalu mahal, sehingga kemudian Samsung memilih Vietnam dengan tenaga kerja yang mau dibayar lebih murah.

Rencananya pabrik baru di Vietnam tersebut akan mulai beroperasi pada bulan Februari 2014. Samsung telah menginvestasikan dana sebesar USD 2 miliar untuk mulai proses produksi pada tahun 2015. Kehadiran pabrik baru diharapkan mampu memenuhi permintaan penjualan perangkat pintar di seluruh dunia. Dan tentunya, Samsung bisa melipatgandakan keuntungan dari penjualan produk smartphone asal Korea Selatan ini.