MAJALAH ICT – Jakarta. Games merupakan pasar yang potensial dan nggak ada matinye. Tidak mengherankan jika games-games maupun konsol games baru selalu dinanti. Melihat peluang pasar yang besar itu, nampaknya Google tidak mau kalah. Selain Sony dengan Playstation, kemudian Microsoft dengan Xbox nya, juga Nintendo Wii, Google berencana membuat konsol games baru berbasis Android.
Google sendiri menolak rumor yang berkembang mengenai rencana mereka membuat konsol baru tersebut. Namun, isu bukan mereda melainkan diperkuat dengan bahwa konsol games akan dikeluarkan bersama perangkat ekstra berbentuk jam tangan. The Wall Stree Jorunal dan CNN sudah mengangkat isu ini.
Langkah Google disebut juga sebagai kawaban atas upaya Apple yang disebut juga akan meluncurkan konsol games serupa di masa mendatang sebagai abgian dari pengembangan produk TV Apple. Bhakan disebutkan, Google akan memasarkan konsol games terbaru nya di musim gugur mendatang.