Search
Jumat 14 Februari 2025
  • :
  • :

Guvera Ajak Dengarkan Musik Legal Tanpa Batas Secara Gratis

MAJALAH ICT – Jakarta. Melanjutkan komitmennya untuk mendukung Mandiri Run di Jakarta pada 4 Mei 2014 silam, music streaming tanpa batas Guvera kembali ambil bagian di Mandiri Karnaval Nusantara Roadshow dengan menghadirkan musisi berbakat seperti Raisa, Nidji dan Geisha serta playlist yang khusus didedikasikan untuk acara ini.

Rangkaian acara ini telah dimulai di Surabaya pada 18 September, diikuti oleh Makassar pada 21 September, Medan pada 28 September dan Bandung sebagai kota terakhir yang acara nya akan di selenggarakan pada Minggu, 12 Oktober, 2014. Selama roadshow yang berlangsung di empat kota, Guvera akan memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk merasakan pengalaman mendengarkan musik legal tanpa batas secara gratis dengan Guvera, termasuk kesempatan bagi pengunjung untuk mendapatkan merchandise dari Guvera.

Untuk melengkapi kegembiraan acara ini, Guvera mempersembahkan dua playlist spesial yaitu Mandiri Run yang menampilkan lagu-lagu hits dari Daft Punk, Taylor Swift, Michael Jackson, Jennifer Lopez & Pitbull, Pharell Williams dan masih banyak lagi; serta playlist Mandiri Karnaval Nusantara yang menampilkan lagu-lagu dari Raisa, Nidji dan Geisha.

Dian Farida, Marketing Director, Guvera Indonesia mengatakan “Musik adalah bagian yang tak dapat dipisahkan dalam hidup seperti halnya keterkaitan musik dan kegembiraan festival. Karena itu kami berharap partisipasi Guvera pada Mandiri Karnaval Nusantara dapat menambah keceriaan dan memberikan pengalaman baru dalam menikmati musik serta dapat menambah semangat bagi peserta Mandiri Run saat mereka berlatih sambil mendengarkan musik di Guvera.”

Seluruh pengunjung akan mendapatkan diskon sebesar 50% untuk pembelian pass Guvera 1 minggu dan diskon 20% untuk pembelian pass Guvera 1 bulan dengan menggunakan produk Bank Mandiri seperti: kartu kredit, kartu debit dan e-money di booth Guvera.