Search
Jumat 19 April 2024
  • :
  • :

Hati-Hati dengan Samsung Galaxy Note 3 Palsu, Harga Hanya Rp. 2 Jutaan

MAJALAH ICT – Jakarta. Mahalnya harga ponsel belakangan ini, membuat beberapa pihak memanfaatkan kondisi ini dengan menjual ponsel ‘aspal’ alias asli tapi palsu. Seperti yang terjadi dengan ponsel Samsung Galaxy Note 3. Harga ponsel yang aslinya dibanderol cukup mahal, sekitar Rp. 7,5 jutaan, bisa didapatkan dengan harga Rp. 2 jutaan.

Galaxy Note 3 ‘aspal’ ini bisa didapatkan di beberapa tempat. Selain di pusat penjualan ponsel di Jakarta, daerah yang juga memiliki banyak stok ponsel ini adalah Batam.

Sekilas, ponsel ini sangat mirip dengan Galaxy Note 3 asli. Kardus berwana coklat, softcae warna putih, berikut ponsel yang nyaris sempurna merupakan Galaxy Note 3. Namun, karena ‘aspal’ ada bagian-bagian yang memang terlihat bukan asli.

Tengok saja baterainya, bukan asli buatan Samsung, sehingga daya tahan baterai juga tidak seperti baterai asli nya bawaan Samsung nya. Yang juga agak berbeda adalah S pen, yang memang khususnya diciptakan Samsung untuk produk-produk Note -nya. Bentuknay mirip, namun bahannya berbeda karena dari plastik dan tombol on off S pen juga tidak berfungsi.

Kalau mau detail lagi, bisa dilihat dari spesifikasi jeroannya. Dari prosesor, kamera dan sebagainya lebih rendah. Hal ini karena sesungguhnya, produk itu bukan buatan Samsung merupakan produk lain yang dibuat sekilas mirip Galaxy Note 3.

Soal daya tahan, beberapa orang yang sudah membeli mengatakan, produk ‘aspal’ atau KW ini tidak tahan lama. "Baru dua minggu sudah rusak dan tidak bisa dipakai," ungkap seseorang yang pernah membeli Galaxy Note 3 palsu ini. Mau ngirit jadi buang duit? Berhati-hatilah.