Search
Kamis 14 November 2024
  • :
  • :

Ini Tiga Cara Mudah Transfer Uang Ke Luar Negeri Ala Flip Globe

MAJALAH ICT – Jakarta. Sejak pemberlakukan pembatasan kegiatan selama pandemi, berbagai aktivitas di luar ruangan pun kian terbatas. Di tengah situasi seperti saat ini, perkembangan teknologi sangat penting untuk memenuhi berbagai keperluan kita tanpa harus melakukan mobilitas yang tinggi, tak terkecuali untuk menunjang kebutuhan transaksi uang, baik kirim uang secara domestik maupun ke luar negeri.

Berkat inovasi teknologi keuangan, kini transfer uang ke luar negeri juga bisa dilakukan dari mana pun dan kapan pun. Jangan khawatir, kamu tidak perlu repot ke luar rumah dan pergi ke kantor cabang bank maupun ATM. Saat ini, kamu bisa dengan mudah kirim uang ke berbagai negara untuk macam-macam keperluan, baik untuk keperluan pribadi maupun bisnis. Bagaimana caranya? Yuk, simak 3 langkah mudah dari Flip Globe untuk transfer uang ke luar negeri berikut ini!

Cek batas nominal

Di Indonesia, pengiriman uang dari dalam ke luar negeri dalam jumlah besar memang tidak dibatasi dengan adanya sistem devisa bebas dari Bank Indonesia. Meskipun begitu, penyedia layanan transfer internasional tetap akan memperhatikan kejelasan sumber, khususnya jika uang yang ditransfer dalam nominal yang sangat besar. Jika asal dan tujuan tidak jelas, penyedia layanan berhak menolak pengiriman uang ke luar negeri. Di sisi lain, terdapat layanan transfer uang internasional yang menetapkan batas nominal transfer. Jika jumlah yang perlu kamu transfer melebihi batas harian, kamu perlu menghubungi penyedia layanan untuk mengotorisasinya.

Pilih kurs terbaik tanpa biaya tersembunyi

Salah satu kendala kirim uang ke luar negeri adalah biaya transfer yang cukup tinggi. Untuk memproses pengiriman uang ke luar negeri, penyedia layanan akan menerapkan nilai tukar yang ditentukan oleh penyedia layanan itu sendiri. Sebelum menggunakan layanan transfer internasional, sebaiknya kamu mengecek terlebih dahulu perbandingan tarif kurs yang diterapkan oleh penyedia layanan dengan informasi tarif kurs yang ada di internet. Hal ini perlu dilakukan agar kamu tidak terjebak dalam tarif yang besar dan biaya tersembunyi.

Gunakan platform online transfer uang ke luar negeri

Sekarang kirim uang ke luar negeri sangat simpel, kamu tidak perlu ke luar rumah untuk mendatangi teller di kantor cabang bank maupun mesin ATM. Kamu dapat memanfaatkan aplikasi remitansi atau transfer uang ke luar negeri yang dapat diunduh pada ponsel pintar (smartphone), misalnya Flip. Sebagai platform pembayaran konsumen (P2P payment), salah satu solusi Flip adalah kirim uang ke berbagai negara tujuan melalui fitur Flip Globe. Tidak hanya memudahkan transaksi internasional dari rumah, Flip Globe juga aman digunakan karena berlisensi di Bank Indonesia. Lebih lagi, Flip Globe menerapkan transparansi atau tanpa adanya biaya tersembunyi serta mekanisme kurs pengiriman uang yang lebih murah dibandingkan jasa kirim uang ke luar negeri lainnya.