MAJALAH ICT – Jakarta. Setelah cukup lama menghilang dari pasaran, BlackBerry Z10 sudah muncul lagi di pasar Indonesia. Sebelumnya, dalam forum milis dan social media, sejumlah pengguna mengeluhkan langkanya BlackBerry Z10 di pasaran.
"Sudah muncul lagi kok, kalau kemarin memang kita kehabisan stock, tapi sekarag sudah datang lagi," ujar Manajer PR BlackBerry Indonesia Yolanda Nainggolan kepada majalah ICT, Rabu (1/5).
Menurut sejumlah distributor, hilangnya BlackBerry Z10 dari pasaran, terutama Jakarta, dipicu oleh penjadwalan shipment yang baru dilakukan akhir April atau awal Mei.
Direktur Marketing Communication PT Erafone Artha Retailindo (Erafone)—distributor BlackBerry, Djatmiko Wardoyo mengakui dipasaran BlackBerry Z10 memang sudah menipis karena banyak peminatnya.
“Bukan hilang, tapi jadwal alokasi pengapalannya memang begitu. Kalau jumlah berapa unit yang terjual, kami kurang tau, karena selain Erafone, ada distributor lainnya,” ujarnya.
BlackBerry Z10 resmi diluncurkan di Indonesia pada 4 Maret 2013. Indonesia merupakan negara pertama di Asia Tenggara yang mendapat kesempatan menikmati BlackBerry yang serba baru tersebut.
Yolanda mengungkapkan BlackBerry yang datang pertama memang kebanyakan untuk pelanggan yang sudah pre order di operator.(ap)