Search
Sabtu 15 Februari 2025
  • :
  • :

Menkominfo Lantik Pejabat Baru Eselon II, II dan IV, Gerbong Eselon Kapan?

MAJALAH ICT – Jakarta. Menteri Komunikasi dan Informatika hari ini (16/9/2015) di Kementerian Kominfo telah melantik sejumlah Pejabat Eselon II, III dan IV Kementerian Kominfo. Pelantikan tersebut dihadiri oleh para Pejabat Eselon I dan II Kementerian Kominfo. 

Pelantikan ini terutama untuk mengisi Direktur Penyiaran Ditjen PPI yang lowong karena pejabat lama pensiun. Setelah pelantikan ini, yang dinanti adalah pergerakan gerbong eselon I yang sudah sekitar 3 tahun belum ada pergantian pejabat baru. Pergantian terakhir dilakukan di era Menkominfo saat dijabat oleh Tifatul Sembiring. Meski santer isu pergantian pejabat setingkat eselon I, namun hingga ini pergantian belum juga dilakukan.

Pelantikan hari ini termasuk pelantikan terhadap Kepala Biro Hukum Bertiana Sari dan Ivan Santoso sebagai Inspektur IV yang dipilih berdasar lelang jabatan yang dilakukan. Tidak jelas mengapa ada jabatan tertentu yang dillelang, namun ada juga jabatan yang tidak dilakukan lelang jabatan.

Adapun mereka yang dilantik hari ini adalah:

NO NAMA PEJABAT JABATAN LAMA JABATAN BARU
       
1 Ir. Geryantika Kurnia, M.Eng, MA Kepala Sub Direktorat Layanan jaringan Telekomunikasi, Ditjen PPI Direktur Penyiaran
2 Bertiana Sari, SH, MBA Kabag Bantuan Hukum, Biro Hukum Kepala Biro Hukum
       
3 Ivan Santoso, Ak., M.Ak Kabag Urusan Dalam, Biro Umum, Bappenas Inspektur IV
       
4 Rini Muliahati, S.Si, MTI Kepala Subbid Portal dan Konten Kasubbid Pengembangan Aplikasi, PDSI
       
5 Mochamad Taufik Hidayat, M.IKOM Pengolah bahan dan data Opini Publik, Ditjen IKP Kepala Subbid Portal dan Konten, PDSI
       
6 Faizal, S.Kom Pengolah Bahan Dokumentasi dan Perpustakaan, Set. Balitbang SDM Kasubbid Keamanan Informasi, PDSI
       
7 Dian Wulandari, S.Sos, M.A Fungsional Umum Kasubbid Kerjasama PPI, APTIKA dan IKP Regional, Pus. KI 
       
8 Mohamad Samsudin, S.E Kasubbag Pelaporan Perlengkapan, Bagian Perlengkapan, Biro Umum Kepala Bagian Perlengkapan, Biro Umum
       
9 Devita Astri Hardianti, S.Sos, M.Si Penyusun Rencana Pengadaan Kasubbag Pelaporan Perlengkapan, Bagian Perlengkapan, Biro Umum
       
10 Wiwik Patricya, S.E, Ak Penyusun Anggaran, Biro Perencanaan Kasubbag Perencanaan dan Pelaporan, Set. Dewan Pers
       
11 Umri, S.Sos, M.Si Kasubbag Perencanaan dan Pelaporan, Set. Dewan Pers Kabag Perencanaan Hukum dan Humas, Set. KPI
       
12 Wijanarko, S.E Kasubbag Verifikasi dan Dokumen Perizinan Kasubbag Keuangan, Set. KPI
       
13 Sofian Kasubbag Keuangan Kasubbag Perlengkapan dan Rumah Tangga, Set. KPI
       
14 Imam Romersono, S.E Kasubbag Perlengkapan dan Rumah Tangga, Set. KPI Kasubbag Verifikasi dan Dokumen Perizinan, Set. KPI
15 Matroji, S.E Kasubbag Verifikasi, Set. Ditjen IKP Kasubbag Penyusunan Program dan Anggaran, Set. Ditjen IKP
       
16 Drs. Purwanto, M.Si Kasubbag Pelaksana dan Anggaran, Set. Ditjen IKP Kasubbag Verifikasi, Set. Ditjen IKP
17 Henrika, SE, M.Si Sekretaris Kasubbag Evaluasi dan Pelaporan, Set. Itjen