Search
Jumat 19 April 2024
  • :
  • :

NewsLoop, Aplikasi Konten untuk Berita Lokal dan Internasional

MAJALAH ICT – Jakarta. Aplikas konten yang memuat berita lokal dan internasional kini telah hadir. Aplikasi bernama NewsLoop ini telah bekerja sama dengan kurang lebih 400 konten lokal dan internasional dengan 30 kategori berita. Kehadiran NewsLoop diharapkan memudahkan pengguna smartphone untuk mengikuti perkembangan berita lokal dan internasional.

Aplikasi ini bahkan diklaim mampu mendeteksi topik yang diakses pembaca sehingga nantinya akan menyajikan konten seperti yang diinginkan pembaca. "NewsLoop bertujuan menjadi perpustakaan berita terbesar dengan konten lokal dan internasional di Asia Pasifik. Indonesia adalah sasaran pasar pertama karena middle income Indonesia sangat tinggi,” ujar Alex Fenby, Director of NewsLoop di Jakarta.

Menurut Alex, pihaknya memiliki ambisi yang besar untuk menjadikan aplikasi tersebut sebagai media yang mampu menjembatani informasi dari media lokal dan internasional ke dalam satu wadah. Sebab, katanya, mengacu pada riset dari Boston Consulting Group (BCG),  22 persen dari pengguna telepon genggam di Indonesia kini sudah menggunakan smartphone. "€œAngka itu akan terus berkembang dan diprediksi €œpada 2016, hampir seluruh masyarakat yang ada Indonesia akan menjadikan smartphone sebagai alat komunikasi utamanya," kata Alex.

Sebelum menyasar pasar Indonesia, NewsLoop sudah terlebih dahulu diluncurkan di Singapura untuk pengguna iPad tanggal 28 Maret dan Android pada tanggal 16 Mei 2013 kemarin. Sejak diluncurkan NewsLoop sudah di-download sebanyak 300 kali. Di Indonesia, NewsLoop menggandeng Telkomsel sebagai operator resmi yang mendukung kehadiran mereka di Indonesia.

Menurut Adrian suherman, Head of Digital Advertising Telkomsel, "€œKerja sama ini terjalin sesuai dengan komitmen Telkomsel untuk menghadirkan layanan mobile lifestyle unggulan sesuai dengan perkembangan zaman dan kebutuhan pelanggan," katanya.