MAJALAH ICT- Jakarta. Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2016 ini, Microsoft menghadirkan tiga guru Indonesia yang dinilai inspiratif, dalam memanfaatkan teknologi untuk membantu kegiatan belajar mengajar di sekolahnya masing-masing. Ketiga guru adalah Eko Purwanto, guru SDN Wonokerto Magelang, Betty Sekarasih Hadi Yani dan Endah Susanti, guru SMAN 2 Playen Gunung Kidul. Mereka berhasil memanfaatkan teknologi dalam mempermudah kegiatan belajar mengajar.
Eko Purwanto diketahui menggunakan fitur Skype untuk menyuguhkan materi sejarah Candi Borobudur kepada murid. Sementara itu, Betty Sekarasih Hadi Yani dan Endah Susanti memanfaatkan e-rapport untuk mempermudah proses memasukan dan menganalisa nilai siswa.
Ketiga guru tersebut merupakan anggota dari program Microsoft Innovative Expert Educators (MIEE), yang ditujukan untuk membantu bidang pendidikan. Program ini juga hadir untuk mendukung program yang lain terkait pendidikan, Microsoft Educator Community. Kedua program ini menjadi wujud Microsoft dalam membantu perkembangan bidang pendidikan, di seluruh dunia, termasukIndonesia. Microsoft Innovative Expert Educators (MIEE) merupakan program yang memungkinkan pengajar terpilih dari seluruh dunia untuk menjadi duta, serta berbagi pengetahuan ke sesama pengajar tentang pemanfaatan teknologi dalam proses belajar mengajar.
Adapun Microsoft Educator Community merupakan wadah bagi para guru dari seluruh dunia untuk memberikan dan mendapatkan pengembangan kapasitas profesional, membangun kurikulum, serta menyediakan sumber daya yang meningkatkan metode belajar mengajar berbasis digital.
Maju terus para guru Indonesia, Pahlawan Tanpa Tanda Jasa. Selamat Hari Pendidikan Nasional.