MAJALAH ICT – Jakarta. Pluang, aplikasi saham serta aplikasi trading dan investasi multi-aset terlengkap di Indonesia, hari ini resmi mengumumkan peluncuran Short Options (jual kontrak options). Inovasi ini menjadikan Pluang sebagai pionir yang memfasilitasi perdagangan short options di tanah air, sekaligus memperkuat posisinya sebagai aplikasi trading paling komprehensif untuk instrumen Saham Amerika.
Dalam lima tahun terakhir, pasar options Amerika Serikat mengalami pertumbuhan pesat, jauh melampaui pertumbuhan pasar saham. Minat terhadap options di pasar AS makin meningkat: OCC mencatat total volume transaksi 2025 mencapai 15,2 miliar kontrak, sementara Cboe menyoroti bahwa 2025 berada dalam tren rekor untuk aktivitas options. Kondisi ini memperlihatkan options makin menjadi instrumen utama bagi trader berpengalaman untuk strategi income maupun manajemen risiko. Seiring dengan tren global tersebut, Pluang menghadirkan Short Options sebagai solusi bagi investor untuk mengoptimalkan potensi pendapatan portofolio secara lebih strategis.

















