MAJALAH ICT – Jakarta. Hari bersejarah bagi PlayStation dan pencinta games terjadi di Amerika Bagian Utara, dimana Sony mengantarkan era baru gaming dengan peluncuran PlayStation 4. Begitu banyak inovasi yang diberikan PS4 kali ini dimana seluruh hiburan dijadikan satu, darimulai games, film, acara televisi hingga olahraga.
Peluncuran PS4 dilakukan di Kota New York. Ada 23 judul permainan yang sudah siap dimainkan para pencinta Playstation versi baru ini. Seperti Assassin’s Creed IV Black Flag, Call of Duty: Ghosts, Killzone Shadow Fall, Knack, dan Resogun. Permainan-permainan yang memungkinkan pengguna mengeksplor kemampuan PS4 dan dunia luas melalui pengembang games terbaik di dunia.
PlayStation 4 juga menghadirkan semua hiburan digitalnya Ada 13 aplikasi hiburan digital yang tersedia saat ini di AS, termasuk Amazon Instant Video, Hulu Plus, Music Unlimited, NBA Game Time, Netflix dan Live NHL GameCenter. Dengan demikian, melalui PS4, pengguna mendapatkan permainan terbaik, film, acara TV dan olahraga di ujung jari Anda .
Tentu saja, perjalanan PS4 baru saja dimulai. Ada 180 permainan yang saat ini dalam pengembangan termasuk Destiny and inFAMOUS Second Son, dan lainnya yang akan diumumkan segera.