MAJALAH ICT – Jakarta. Samsung membuat iklan baru yang menggandeng bintang-bintang sepak bola dari berbagai negara. Skenario iklan ini menceritakan bumi yang diserang oleh makhluk luar angkasa dan dibutuhkan pemain-pemain bola hebat untuk memenangkan pertandingan melawan alien demi kebebasan umat manusia.
Iklan Samsung Galaxy 11 berjudul "The Beginning" menampilkan bintang sepak bola dunia dari berbagai negara seperti Lionel Messi, Iker Casillas, Cristiano Ronaldo, Wayne Rooney, Lee Chung-Yong, dan lainnya. Video iklan berdurasi 3 menit lebih ini telah dilihat jutaan kali.
Kampanye Galaxy 11 adalah contoh bagaimana Samsung mempersiapkan segalanya untuk mempromosikan perangkatnya. Pada video Galaxy 11 sebelumnya, Samsung hanya menampilkan Messi yang diangkat sebagai kapten dalam tim, tapi kini tim tersebut sudah lengkap.
Bukan kebetulan jika iklan ini dirilis sebelum World Cup 2014 yang akan digelar musim panas tahun mendatang. Mungkin Samsung ingin menarik hati para penggemar bola dengan iklan ini. Komunitas penggemar bola di seluruh dunia tidaklah sedikit dan jumlah tersebut sangat potensial bagi penjualan produk Samsung.