MAJALAH ICT – Jakarta. Samsung menguasai pasar ponsel dunia saat ini. seperti disampaikan IDC, peneliti pasar teknologi informasi dan telekomunikasi, Samsung berhasil menjual 81,2 juta ponsel dan meraih 31,4 persen dari pangsa pasar selama kuartal ketiga tahun 2013.
Di tempat kedua ditempati Apple, dengan menjual 33.8 juta iPhone dan meraih pangsa pasar 13.1 persen meningkat seperempat dari sebelumnya. Ponsel sejua umat yang sempat jadi favorit di Indonesia, Nokia, tidak masuk peringkat lima atas.
IDC juga melaporkan bahwa pembuat ponsel mengirimkan 258.4 juta ponselnya pada kuartal ini, lebih banyak sembilan persen dari tahun sebelumnya dengan 237 juta ponsel.
Persaingan ponsel khususnya smartphone juga makin ramai. Setelah terakhir OPPO, kini hadir merk baru menyemarakan pertarungan smartphone di Indonesia, yaitu Ninetology. Ninetology memperkenalkan diri pada publik dengan meluncurkan produk smartphone baru mereka dari seri U9. Terdapat 3 tipe smartphone baru yang ada di dalam seri U9 ini, yaitu P1, Q1, dan X1. dan yang menarik ada Agnes Monica atau sekarang menjadi Agnez Mo di belakang Ninetology.