Search
Selasa 15 Oktober 2024
  • :
  • :

Telkom Hadirkan Internet Berkecepatan Tinggi Dukung Tour de Flores

MAJALAH ICTR – Jakarta. PT Telekomunikasi Indonesia ikut menyukseskan penyelenggaraan Tour Sepeda Lintas Pulau Flores atau Tour de Flores. Dukungan Telkom ini dilakukan dengan menyiapkan akses internet dengan wifi dengan kapasitas bandwidth mencapai 1,2 Gbps. Telkom meluncurkan layanan IndiHome Pertama di Larantuka.

Direktur Enterprise & Business Services Telkom Mohammad Awaluddin mengatakan, pada event bertaraf internasional ini Telkom menyediakan fasilitas akses internet wifi di 6 kota yang dilintasi Tour de Flores, yakni di Kota Larantuka, Maumere, Ende, Ruteng, Bajawa dan Labuan Bajo. Adapun Wifi.id Corner pertama Telkom berlokasi di halaman kantor Telkom Larantuka dan Akses mobile broadband kualitas 4G LTE pertama di Larantuka.

Dan di sepanjang rute Tour de Flores yang berlangsung pada hingga 26 Mei 2016, Telkom juga menghadirkan tidak kurang 23 access point wifi.id. Fasilitas ini disediakan untuk memudahkan panitia, atlet, wartawan dan masyarakat mengakses Internet kecepatan tinggi. 
Sedangkan untuk keperluan peliputan oleh media, Telkom menyediakan akses internet broadband di 6 lokasi media center, yakni di 6 Kota Larantuka (start), Maumere, Ende, Ruteng, Bajawa dan Labuan Bajo (finish). Total kapasitas yang bandwidth disediakan mencapai 1,2 Gbps (200 Mbps di setiap media center).

“Kesuksesan Tour de Flores yang diliput media dalam dan dan luar negeri akan meningkatkan citra Indonesia di dunia internasional. Telkom memfasilitasi event Tour de Flores ini dengan akses fasilitas komunikasi terbaik sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap promosi pariwisata dan pengembangan olahraga Indonesia,” jelasnya.

Ditambahkannya, dukungan fasilitas telekomunikasi tersebut juga dimaksudkan sebagai penguatan Poros Maritim Indonesia yang dicetuskan Presiden Joko Widodo.