Search
Sabtu 15 Februari 2025
  • :
  • :

Telkomsel akan Kembali Uji Coba LTE

MAJALAH ICT – Jakarta. PT Telkomsel berencana kembali melakukan uji coba teknologi 4G-LTE (Long Term Evolution) di beberapa wilayah di tanah air. Rencana uji coba itu diungkap oleh Direktur Sales Telkomsel Ma’sud Khamid.

Menurut Mas’ud, setelah sebelumnya sukses uji coba digelar di Bali saat APEC 2013, Telkomsel akan menggelar uji coba yang lebih luas lagi di lima kota besar. Uji coba ini paling cepat akan dilakukan pada akhir tahun dan plaing lambar awal tahun depan.

"Paling cepat akhir tahun ini atau paling lambat awal tahun 2015 uji coba tahap pertama LTE sudah bisa dilakukan. Sambil menunggu penataan bisnis LTE dari regulator, kami terus menyiapkan diri untuk masuk ke bisnis tersebut,"  kata Mas’ud di sela-sela "Roadshow New Telkomsel Poin" di Malang, Jawa Timur. Uji coba LTE tahap pertama itu akan digelar di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, dan Denpasar.

Ditambahkannya, layanan LTE nantinya akan menggunakan rentang frkeuensi 1.800 MHz, selebar 5 MHz. Implementasi LTE nantinya, katanya, diharapkan sebagai salah satu upaya Telkomsel untuk meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan yang membutuhkan kecepatan akses, terutama pengguna data, yang beberapa tahun terakhir pertumbuhannya cukup pesat. "Jaringan LTE bisa mengirimkan data dengan kecepatan hingga lima kali lipat dari yang dimiliki 3G saat ini," katanya antusias.

Telkomsel sendiri beberapa waktu lalu menyatakan siap untuk mengimplementasikan teknologi generasi keempat, 4G LTE, di seluruh Indonesia tanpa terkecuali, dan didukung oleh ekosistem DNA (Device – Network – Applications) yang mampu memberikan pengalaman baru mobile digital lifestyle kepada masyarakat Indonesia. Sebagai operator yang terdepan dalam menghadirkan teknologi telekomunikasi selular terbaru di Indonesia, itu artinya Telkomsel bersiap untuk menyusul Bolt!, produk 4G LTE yang digelar Internux. Kesiapan tersebut didukung penuh oleh pemegang saham Telkomsel melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan yang digelar hari ini di Jakarta.

Direktur Utama Telkomsel Alex J. Sinaga mengatakan, "Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada pemegang saham perseroan yang telah memberikan dukungan penuh atas rencana Telkomsel untuk menjadi pioneer 4G LTE di Indonesia. Sebagai operator terbesar di tanah air dengan 131,5 juta pelanggan hingga akhir 2013, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada seluruh pelanggannya, dan menjadi bagian dari pembangunan bangsa melalui layanan 4G LTE yang akan menggerakkan masyarakat digital Indonesia. Implementasi 4G LTE akan memberikan pelanggan pengalaman terbaik dan akses kepada jaringan tercepat Telkomsel yang mengadopsi teknologi terkini."