Search
Minggu 16 Maret 2025
  • :
  • :

Tingkatkan Kualitas Layanan Internet, XL Masuki Era 4,5 G

MAJALAH ICT – Jakarta. PT XL Axiata Tbk memasuki babak baru hadirkan internet berkualitas dan cepat dengan mempersiapkan teknologi terbaru 4,5 G. Dengan 4,5G, maka koneksi internet menjadi kian cepat dan stabil.

Demikian dikatakan Vice President LTE XL, Rahmadi Mulyohartono. "Layanan dengan teknologi ini memiliki keunggulan pada sisi kecepatan dan kestabilan koneksi internet yang lebih baik," katanya. Tentu saja, selain itu XL terus memperluas jangkauan serta memastikan kualitas layanan 4G.

Ditambahkan Rahmadi, saat ini pihaknya sudah siap untuk mulai menyediakan layanan 4,5G. Hal itu diindikasikan dengan diterapkannya teknologi 4T4R. Teknologi ini merupakan teknologi versi advance dari 4G. 

"Sejauh ini, baru XL yang menerapkan 4T4R. Teknologi ini bisa dianalogikan sebagai jalan tol-nya jaringan 4G. Target kami, pada 2017 nanti 4,5G sudah siap untuk dinikmati pelanggan," yakinnya.

Dijelaskan oleh lelaki lulusan Teknik Elektro Universitas Indonesia ini, jika dibandingkan 4G, teknologi 4,5G sendiri secara spesifik memiliki keunggulan terutama dalam kecepatan dan kestabilan. Penerapan teknologi tersebut juga memiliki keuntungan berupa efisiensi, dimana kapasitas BTS meningkat berkali lipat dibandingkan teknologi generasi sebelumnya. 

Menurut Rahmadi, teknologi 4T4R saat ini sudah diterapkan di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Denpasar. "Dan akan terus dikembangkan ke kota-kota lainnya," pungkasnya.