MAJALAH ICT – Jakarta. Dell EMC mempertemukan para praktisi terbaik di industri TI dalam acara tahunan Dell EMC Forum 2016 (DEF) yang diselenggarakan hari ini di hotel Shangri-la, Jakarta. Bertajuk “Let the Transformation Begin”, forum membahas bagaimana revolusi industri selanjutnya dengan cepat mengubah berbagai bisnis dengan adopsi teknologi baru untuk memastikan mereka tetap relevan dan kompetitif di era digital yang terus berkembang.
Dell EMC Forum 2016 yang berlangsung sehari penuh ditujukan untuk menjelaskan visi perusahaan yang merupakan hasil dari merger yang baru-baru ini rampung, mendengarkan langsung dari para eksekutif dan teknisi Dell EMC tentang portfolio lengkap perusahaan untuk membantu perusahaan melakukan transformasi, dan kesempatan untuk memperluas jaringan di antara para pelaku industri.
“Gelombang teknologi baru yang muncul telah mengubah perilaku individu secara signifikan. Perubahan tren teknologi ini erat hubungannya dengan ledakan media sosial, informasi yang tak terbatas dan peningkatan tren mobilitas yang praktis terjadi di semua aspek kehidupan,” kata Catherine Lian, managing director, Indonesia, Dell EMC. “Acara ini dapat menjawab semua kebutuhan tersebut dengan presentasi solusi-solusi tercanggih Dell EMC untuk membantu para pelanggan kami mengatasi masalah TI yang dihadapi dan meningkatkan kualitas TI mereka.”
Dihadiri lebih 750 peserta, acara ini membahas berbagai topik, termasuk software-defined storage, inovasi dan modernisasi pusat data, virtualisasi perusahaan, sistem terkonvergensi dan cloud, data analytic dan transformasi tenaga kerja. Pembicara di acara ini termasuk Chue Chee Wei, vice president, Asia Emerging Markets & APJ New Business, Dell EMC, Pang Yee Beng, senior vice president, APJ (kecuali China) Compute & Networking Sales, Dell EMC, Willy Anwar, commercial sales director, Indonesia, Dell EMC, dan pembicara tamu, Dr Jordan Nguyen, seorang penemu, futuris, dan humanitarian.
Dell EMC Forum 2016 juga disponsori oleh partner strategis seperti Intel, Microsoft, Redhat, VMware, Sapta Tunas, Smartindo, Adhisakti, dan Intel Security, sementara peserta pameran termasuk APC, Targus dan Virtus.