Search
Rabu 4 Desember 2024
  • :
  • :

Untuk Kalahkan Android, Microsoft Gratiskan Lisensi Windows Phone Untuk Vendor Ponsel dan Tablet

MAJALAH ICT – Jakarta. Saat ini, sistem operasi Android menguasai pasar OS untuk ponsel dan juga tablet di dunia. Menyadari bahwa posisi Windows Phone jauh di bawah angka pasar Android besutan Google, Microsoft membuat pengumuman yang diharapkan signifikan mengubah pasar Windows Phone. Ke depan, Microsoft tidak lagi menaik bayaran bagi vendor ponsel maupun tablet yang akan menggunakan Windows Phone.

Walaupun tidak membuat Windows Phone jadi open source laksana Android, setidaknya upaya ini membuat penghalang penggunaan Windows Phone sebagai sistem operasi secara signifikan berkurang. Meski, aturan hanya ponsel pintar dan tablet yang di bawah 9 inchi saja yang digratiskan menggunakan sistem operasi ini.

Microsoft sendiri telah pula mengumumkan adanya 9 fabrikan yang akan menjadi partner dalam penggunaan Windows Phone. Sebagian besar memiliki pasar kecil di China dan India. Namun begitu, dua rekan kerja sama, Lenovo dan LG, disebutkan akan membawa Wndows Phone ke Amerika Utara.

""Microsoft juga baru saja meluncurkan Windows Phone terbaru 8.1 yang ditanamkan dalam ponsel berlayar 5 inchi super sensitive ClearBlack AMOLED unit dengan resolusi full HD (1920 x 1080 piksel) dan kedalaman 441ppi, yang diberi nama Nokia Lumia 930.

Lumia 930 akan menjadi handset pertama yang mengusung sistem operasi terbaru Windows Phone 8.1. Nokia Lumia 930 memiliki kamera 20MP PureView dan dukungan wireless charging. Lumia 930 akan didukung oleh prosesor 2.2 GHz Snapdragon 800, RAM sebesar 2GB, dan memori 32GB built-in (tidak tersedia slot memori eksternal).

"Kami membuat Lumia 930 untuk kecepatan dan performasi,” ujar perwakilan Microsoft yang memperkenalkan handset tersebut di Build, Stephen Elop. Untuk tampilannya, Nokia memberikan sentuhan berwarna pada cassing depannya. Sedangkan cassing belakangnya masih menggunakan desain khas Nokia Lumia, yang mana bentuknya menyerupai persegi panjang dengan sedikit lengkungan pada sudutnya.

Dalam Microsoft Build Conference, Microsoft juga memperkenalkan dua handset Lumia lainnya, Lumia 630 dan Lumia 635. Nokia Lumia 630 akan hadir dalam dua varian, single dan dual SIM, dan akan menjadi handset sistem Windows 8.1 dengan harga terjangkau.

Nokia Lumia 630 mengusung layar 4,5 inci dengan resolusi 480 x 800. Dari segi dapur pacunya ditenagai prosesor quad-core Snapdragon CPU 400 dan RAM 1 GB. Untuk kamera, Lumia 630 hanya dilengkapi kamera belakang beresolusi 5 MP tanpa flash.

Lumia 930 akan dijual secara global pada Juni mendatang dimulai dari Eropa, Asia, Timur Tengah dan India. Diperkirakan handset ini akan dijual sekitar 600 dolar AS. Sementara untuk Lumia 630, diperkirakan akan sekitar 160 dolar AS.