Search
Selasa 18 Februari 2025
  • :
  • :

XL Meminta Pemerintah Segera Bebaskan Frekuensi 700 MHz

MAJALAH ICT – Jakarta. Presiden Direktur dan CEO PT XL Axiata Tbk, Hasnul Suhaimi, meminta agar pemerintah segera membebaskan spektrum frekuensi 700 MHz untuk dipakai jaringan long term evolution (LTE) atau jaringan 4G. Menurut dia, frekuensi 700 MHz paling ideal untuk jaringan 4G. Demikian disampaikan Hasnul dalam sebauh seminar mengenai 4G, yang diselenggarakan oleh Kadin dan IndoTelko.  

"Kami menilai, dengan kondisi geografis Indonesia, maka spektrum 700 MHz paling cocok karena menawarkan coverage paling luas jika dihitung dari pemanfaatan base station di setiap jarak 10 kilometer persegi," kata Hasnul.

Dijelaskan Hasnul, perangkat 4G LTE yang paling banyak diproduksi saat ini lebih mendukung spektrum frekuensi 700 MHz. Di Asia Pasifik saat ini tercatat sudah ada 66 operator yang mengadopsi teknologi 4G. Mayoritas menggunakan spektrum frekuensi di 2,1 GHz, 700 MHz, 2,6 GHz FDD serta 1.800 MHz.

Sementara itu, Kementerian Komunikasi dan Informatika mendorong operator telekomunikasi untuk mengkonsolidasikan jaringan guna menyambut teknologi generasi ke-4 (4G). Demikian diungkapkan Dirjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Kementerian Kominfo Muhammad Budi Setiawan.

“Kemnenterian mendorong terjadinya konsolidasi jaringan agar dapat meningkatkan efisiensi infrastruktur, mengurangi belanja modal dan biaya operasional operator, dengan tetap menjaga kompetisi layanan," jelasnya.

Terkait dengan adopsi 4G, menurut Budi, pemerintah tengah menimbang alokasi frekuensi yang ideal untuk teknologi ini.
“Idealnya 700 MHz merupakan pilihan optimum antara kapasitas dan jangkauan untuk teknologi 4G LTE. Namun ini harus menunggu migrasi analog TV ke digital TV sehingga digital dividen dapat terealisasi,” kata Budi yang juga Wakil Ketua Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) ini.