Search
Sabtu 27 Juli 2024
  • :
  • :

Samsung Resmi Hentikan Produksi Galaxy Note 7

MAJALAH ICT – Jakarta. Samsung telah secara resmi dan permanen mengakhiri produksi ponsel Galaxy Note 7, menyusul ponsel yang membahayakan karena masalah di baterai yang dapat meledak saat pengisian maupun penggunaan. Setelah dua putaran penarikan kembali produk tersebut dari pasar, Samsung mengeluarkan kebijakan yang berlaku untuk tidak lagi memproduksi smartphone mutakhir besutannya tersebut.

"Mengedepankan keselamatan pelanggan kami sebagai prioritas tertinggi kami, kami telah memutuskan untuk menghentikan penjualan dan produksi Galaxy Note 7," kata perusahaan itu. Perusahaan ini mengumumkan penarikan pertama dari Galaxy Note 7 setelah puluhan ponsel terbakar dan meledak saat pengisian. Di pasaran, sudah 2,5 juta handset yang tersebar di penggunanya. 

Samsung menyalahkan masalah ini berasal dari baterai. Tak lama kemudian, Samsung mulai menjual versi pengganti denan perubahan baterai. Sebuah indikator baterai berwarna berbeda mengisyaratkan handset ini menjadi ‘aman’.

Namun, hanya beberapa hari kemudian laporan mulai muncul ke permukaan dari Note 7 yang seharusnya aman juga terbakar. Dalam sebuah pernyataan yang diterbitkan pada tanggal 11 Oktober, Samsung mengatakan telah meminta semua mitra global untuk menghentikan penjualan Note 7 "sementara penyelidikan berlangsung".

Namun, dalam beberapa jam kemudian, Samsung menegaskan pihaknya tidak akan lagi membangun atau menjual Galaxy Note 7. Dikatakan keputusan itu dibuat atas dasar keselamatan konsumen.