Search
Selasa 14 Mei 2024
  • :
  • :

Soal Kerja Sama Telkom-Singtel Bangun E-Government Indonesia, DPR akan Panggil Rini

MAJALAH ICT – Jakarta. Kerja sama antara Telkom dan Singapore Telecom nampaknya tidak akan mudah. Meski Menteri BUMN Rini Soemarno meyakini tidak ada data pemerintah yang akan bocor dalam penggarapan layanan pemerintahan secara elektronik (e-government) melalui perusahaan patungan antara Telkom dan Singtel, DPR akan memanggil Rini dan Telkom untuk dimintai pertangunjawabannya.

Demikian rencana DPR memanggil Menteri BUMN dan Telkom disampaikan Komisi VI DPR RI dari FPAN Achmad Hafisz Tohir. Pemanggilan Rini dan Direksi Telkom dijadwalkan akan dilakukan pada hari Selasa (23/6/2015). "Kami Komisi VI sudah rapat. Keputusan rapat akan panggil Rini dan Telkom hari Selasa," kata Hafizs di Jakarta.

Dijelaskan Hafizs, dalam rapat nantinya, Komisi VI akan meminta penjelasan rinci dari Telkom dan Menteri BUMN. "Kalau membahayakan negara akan kami minta supaya dibatalkan," tegasnya.

Soal kerja sama Singtel dan Telkom, diungkap sendiri Rini Soemarno, dikatakannya usai menghadiri peresmian pembangunan Data Center milik Telekomunikasi Indonesia International Pte Ltd (Telin Singapura) di Jurong, Singapura, kerjasama ini akan dituangkan dalam bentuk perusahaan Joint Venture alias patungan. "Kami sedang mempersiapkan JV. Antara Telkom Grup dengan Singtel untuk pengembangan jaringan telekomunikasi di Indonesia," ungkap rini.

Hasil kerjasama ini dimaksudkan untuk memperkuat penyediaan layanan internet, layanan data dan layanan telekomunikasi lainnya terkait manajemen organisasi perusahaan maupun pemerintahan. Dikatakannya, penguatan layanan telekomunikasi ini sejalan dengan semangat pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menerapakan administrasi pemerintahan berbasis internet atau yang lebih dikenal dengan istilah e-Government.

"Di Indonesia kita sebenarnya sudah punya fasilitas untuk mendukung itu (e-Government) tetapi masih kurang. Sedangkan Singtel di Singapura sudah punya pengalaman yang lebih maju untuk penerapan teknologi dan sudah teruji kualitasnya karena sekarang pemerintah Singapura sudah e-Government semua, makanya kita gandeng Singtel," kata Rini santai.